Page 86 - Aku Hatinya PKK Kalurahan Pleret
P. 86

D.  Kegiatan dan Strategi

                               1.  Pelatihan dan Workshop
                                  Mengadakan  pelatihan  bagi  masyarakat  mengenai  teknik-teknik

                                  pengolahan membuat donat dan bolu gulung dari sawi

                               2.  Pendampingan dan Monitoring
                                  Melakukan pendampingan secara rutin untuk memastikan kualitas produk

                                  dan keberlanjutan usaha, serta monitoring perkembangan usaha.
                               3.  Pemasaran dan Promosi

                                  Memanfaatkan  media  sosial,  pasar  lokal,  dan  pameran  produk  untuk

                                  memasarkan produk olahan sawi. Kerjasama dengan toko-toko lokal dan
                                  supermarket juga dapat dilakukan untuk memperluas pasar.

                           E.  Dampak yang Diharapkan
                               1.  Pemenuhan Gizi Keluarga dan Masyarakat

                                   Dengan  mengkonsumsi  sayuran  sawi  dari  hasil  kebun  sendiri  maka
                                   pemenuhan   gizi keluarga khususnya dan masyarakat pada umumnya dapat

                                   terpenuhi

                               2.  Peningkatan Pendapatan Masyarakat
                                  Melalui  penjualan  produk  olahan  sawi,  masyarakat  dapat  memperoleh

                                  tambahan penghasilan.
                               3.  Diversifikasi Produk Pangan

                                  Menyediakan variasi produk pangan yang lebih beragam dan bergizi bagi

                                  konsumen.
                               4.  Peningkatan Keterampilan dan Kemandirian

                                  Melalui  pelatihan  dan  pendampingan,  masyarakat  akan  memiliki
                                  keterampilan baru dalam pengolahan pangan dan menjadi lebih mandiri.

                               5.  Peningkatan Daya Saing Lokal

                                  Produk inovatif dari Kalurahan Pleret dapat dikenal luas dan bersaing di
                                  pasar yang lebih besar.

                           F.  Implementasi
                               Di  Kalurahan  Pleret,  kegiatan  inovasi  olahan  pangan  dari  sawi  dapat

                               diimplementasikan melalui beberapa langkah nyata seperti:
                               1.  Mengadakan  lomba  inovasi  olahan  sawi  antar  RT  untuk  mendorong

                                  kreativitas masyarakat.

                               2.  Membuka outlet atau warung khusus yang menjual produk-produk olahan
                                  sawi hasil karya warga.





                       Laporan Pelaksanaan AKU HATINYA PKK Kalurahan Pleret Tahun                       72

                       2024
   81   82   83   84   85   86   87   88   89   90   91